Cara Ganti Email Akun Lyto – Sebagai pengguna Lyto, kalian pasti tau bahwa saat melakukan registrasi akun wajib mencantumkan email aktif sebagai syarat keamanan. Sebelumnya, ulingame akan jelaskan fungsi email security pada akun Lyto.
Nantinya, email yang terhubung akun Lyto kalian berfungsi untuk menerima kode OTP, ID Lyto, dan fungsi lainnya. Jadi, kerahasiaan email Lyto kalian wajib dijaga.
Saat sudah berhasil mendaftarkan akun Lyto menggunakan email, beberapa pemain terkadang harus melakukan ganti email akun Lyto. Mungkin banyak dari pemain belum tahu cara ganti data akun lyto.
Kerahasiaan dan keamaan akun kalian perlu dijaga, sehingga rasa ingin tahu para pengguna Lyto perlu tau cara ganti email pada akun pemain. Mungkin sebagian dari kalian belum tahu cara mengganti email pada akun Lyto. Simak tutorialnya dibawah ini.
Apa Itu Akun Email Security Lyto
Sebelum membahas cara ganti email akun Lyto, Ulingame akan memberikan penjelasan sedikit mengenai Email Security. Setiap pemain akun Lyto harus mempunyai akun email yang aktif.
Mengapa di namakan email security? karena, email yang terhubung dengan data Lyto nantinya akan berguna buat menerima kode verifikasi kode OTP atau pun link aktivasi pada proses ganti kata sandi, email, ID dan lainnya yang berhubungan dengan akun Lyto.
Syarat Ganti Email Akun Lyto
Cara untuk ganti email akun Lyto kalian harus memenuhi beberapa syarat dan ketentuan yang telah berlaku di Lyto. Berikut ini syarat-syarat yang harus kalian penuhi untuk ganti email di bawah ini.
1. Data Login
Syarat yang harus dipenuhi pertama yaitu memastikan tidak lupa dengan data akun Lyto. Karena, fitur ganti email hanya terdapat saat kalian sudah login kedalam game data Lyto.
2. Koneksi Internet Lancar
Syarat kedua yaitu memiliko koneksi internet yang lancar agar saat proses ganti email dapat berjalan dengan lancar. Nantinya juga akan ada perintah buat memasukkan kode konfirmasi, dimana kode tersebut akan dikirimkan lewat Gmail.
Cara Ganti Email Lyto
Untuk cara ganti email Lyto sangatlah mudah, apabila kalian tidak memiliki masalah dengan kedua syarat diatas. Untuk lebih jelasnya mengenai ganti email simak ulasan di bawah ini.
1. Login Lyto
Langkah pertama, buka browser dan kunjungi situs resmi Lyto. Isi data login yang kalian miliki.
2. Pilih Ubah Email
Langkah kedua setelah login, klik tombol “ubah email” pada kolom email security. Dan klik “lanjut” setelah memahami ketentuan dari proses ganti email tersebut.
3. Cek Kotak Masuk Gmail
Buka kotak masuk pada email lama yang kalian daftarkan, terdapat email dari Lyto berisikan kode konfirmasi untuk ganti email. Salin kode tersebut.
4. Masukkan Kode Konfirmasi
Kembali ke situs Lyto pada halaman ganti email dan masukan kode konfirmasi tersebut. Kemudian klik “lanjut“.
5. Masukkan Email Baru
Langkah terakhir yaitu masukkan email baru yang akan digunakan sebagai email security ID Lyto kalian dan klik “lanjut“. Nantinya akan tertera notifikasi berhasilnya proses ganti email kalian.
Akhir Kata
Game Lyto mengharuskan kalian buat mengganti email security yang akan digunakan untuk BIKIN AKUN LYTO. Cara diatas dapat kalian lakukan apabila email mengalami masalah saat login,di hack atau pun di retas oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
Demikian cara tentang ganti email versi Ulingame.id yang dapat kalian coba atau sedang mengalami masalah pada akun. Semoga dapat bermanfaat dan jangan lupa untuk kunjungi terus Ulingame karena akan ada informasi terupdate tentang game online lainnya.