Cara Ganti Region PS4 – PlayStation Store untuk perangkat PS4 mempunyai berbagai aplikasi dan game yang lumayan terbatas di beberapa region negara. Contohnya seperti PlayStation Now, PlayStation Vue serta beberapa layanan pihak ketiga lainnya semacam HBO GO, Hulu terbatas di beberapa negara, khususnya seperti di region AS, Inggris dan masih banyak lagi lainnya.
Region adalah salah satu hal paling penting yang wajib para pengguna ketahui sebelum membeli PlayStation 4 (PS4). Walaupun region tidak terlalu berpengaruh, tetapi jauh di atas itu semua, biasanya region bisa menjadi penghalang bagi pengguna untuk menikmati game incaran nya. Sebagian pengguna tentu ingin mengetahui bagaimana cara ganti region PS4. Namun, ada sebagian pengguna PlayStation 4 juga tidak memedulikan halangan ganti region tersebut.
Perlu kalian ketahui setiap region PlayStation Store memiliki ketersediaan aplikasi dan game yang berbeda-beda serta konten tertentu yang bisa diunduh dan dikunci menurut region nya masing-masing, jadi apabila tidak ganti lokasi. Maka Pengaturan cara ganti Region PS4 tidak di terapkan maka bisa mengarah ke masalah metode pembayaran seperti kartu hadiah beserta kartu kredit.
Lalu bagaimana cara mengatasi hal tersebut? Tidak perlu khawatir, sebab Ulingame sudah merangkum cara alternatif lainnya untuk ganti region PS4 yaitu menggunakan cara membuat account PlayStation baru. Untuk cara membuat akun PS baru supaya bisa ganti region silahkan simak rangkuman berikut ini.
Cara Ganti Region PS4
Sony Computer Entertainment sebagai Produsen PlayStation 4 (PS4) tidak memberikan preferensi para pengguna nya untuk ganti wilayah atau region, walaupun game yang di dalam tidak dikunci secara region seperti di PS4. Lebih jelasnya, tidak ada cara untuk ganti region kalian setelah membuat akun PlayStation Network.
Kalian akan terjebak dengan region tersebut karena PSN mengikat toko region tertentu ke ID pengguna. Tetapi, bisa buat account PSN baru di PS4 serta ganti region mana pun sesuai keinginan pemakai serta memberikan kalian akses game yang tidak bisa di akses dan kemampuan buat mengunduh game apapun yang di inginkan.
Cara Membuat Akun Baru
Untuk para pengguna PS4 yang bertanya-tanya bagaimana cara ganti region PS4, Ulingame akan menunjukan tata cara secara lengkap di bawah ini.
- Langkah pertama silahkan nyala kan perangkat PS4 kalian.
- Kemudian masuk kedalam menu Setting di icon layar utama.
- Selanjutnya tekan Pengguna pada bagian menu Pengaturan. Lalu kalian akan di bawa ke menu membuat atau menghapus pengguna serta mengubah pengaturan login.
- Langkah berikutnya pilih Buat Pengguna Baru. Untuk membuat akun baru.
- Kalian memerlukan seluruh akun baru berdasarkan wilayah yang berbeda-beda, lalu tekan Baru di PlayStation Network? Buat Akun.
- Setelah selesai, pada halaman berikutnya terdapat fitur-fitur PlayStation Network. Langsung saja tekan Daftar Sekarang.
- Pilih Country of Residence atau negara tempat tinggal kalian. Silahkan masukkan tanggal lahir.
- Pastikan kalian sudah setuju dengan perjanjian lisensi serta kirimkan alamat Email aktif. Gunakan alamat Email sebagai alternatif dari salah satu akun lama yang sudah terkait dengan akun PSN.
- Masukkan Kata Sandi dan Konfirmasi kembali Sandi. Password wajib mengandung satu angka dan huruf minimal 8 karakter.
- Pengguna PS4 akan dibawa ke menu untuk membuat akun profil online di PlayStation Network.
- Setelah semuanya sudah selesai, Sony Computer Entertainment akan mengirimkan sebuah email yang berisikan verifikasi alamat email. Kalian cukup tekan pesan tersebut lalu tekan Sudah Di Verifikasi.
- Jika Verifikasi sudah selesai, informasi masuk PSN baru akan tersimpan di PS4. Kalian akan di sambut dengan pesan bahwa pengguna baru telah di buat di PS4.
Cara Mengecek Region Akun
Cara pertama untuk mengecek region akun bisa kalian lihat melalui Store lalu di bagian Menu Deals, nantinya pengguna bisa melihat bahasa region atau negara mana pada harga game yang tertera.
Kalian bisa mengecek region akun cara ke 2 baru yang sebelumnya. Untuk mengecek akun region apakah sudah ganti atau belum bisa ikuti cara di bawah ini.
- Silahkan masuk ke dalam PlayStation di link ini dengan menekan pilihan Sign In pada bagian kanan atas layar.
- Setelah itu pilih Online ID kalian di bagian kanan atas untuk mengetahui Negara yang pengguna pilih.
- Lalu Negara yang sudah kalian pilih bisa dilihat di masukan region atau kelompok mana.
Pembaharuan Data Kartu Kredit
Apabila ingin membeli game dari store PlayStatio, konsumen memerlukan kartu kredit atau debit berdasarkan negara / region yang telah di pilih. Namun kalian telah membuat akun baru PSN, oleh karena itu kalian perlu memperbaharui data pada akun baru. Untuk cara lebih lengkapnya silahkan simak bahasan di bawah ini.
- Silahkan masuk menu Account.
- Setelah itu masuk ke menu Wallet dan pilih Payment Methods. Kemudian di lanjut dengan mengisikan Kata Sandi kalian.
- Tekan Add a Credit atau Debit Card.
- Isi informasi nama serta Kartu Kredit maupun PayPal.
- Terakhir, tekan Setuju perjanjian lalu klik Accept.
Atau kalian bisa membeli kartu PSN berbasis AS dari Amazon untuk menukarkan kode di kartu tersebut. Uang akan secara otomatis akan bertambah ke dompet PSN pengguna, pengguna bisa memanfaatkan sepenuhnya untuk beli konten dari US PlayStation Store.
Akhir Kata
Itu dia pembahasan dari Ulingame tentang cara ganti region PS4 beserta cara pembaharuan data untuk pembayaran game. Sekian informasi yang bisa di sampaikan diatas, semoga bermanfaat dengan artikel cara ganti wilayah di atas.
cara menganti format region save data gmn ya?