Title P90 3 Slot – Bermain game FPS kompetitif memang harus dilengkapi dengan persenjataan yang mumpuni. Salah satunya Point Blank dan senjata P90.
Sudah bukan rahasia lagi jika P90 merupakan pilihan terbaik bagi para pemain PB pemuja aliran headshot. Kemampuan tersebut akan jauh lebih mengerikan jika ditambah kombinasi terbaik dari title P90 3 slot.
Mungkin sebagian player menganggap bahwa title P90 3 slot kurang penting. Namun jika kalian berhasil memanfaatkannya, maka kata “Chain Headshot” akan sering didengar.
Guna membantu kalian menemukan racikan atau kombinasi title P90 3 slot tersakit, maka UlinGame akan berikan rekomendasinya. Silahkan simak penjelasan di bawah untuk bisa merasakan sensasi auto headshot.
Status Senjata P90 Point Blank Zepetto
Pastinya kalian familiar dengan senjata headshot P90 dari Point Blank Zepetto. Senjata tersebut umumnya dibagi menjadi dua macam, yaitu P90 Ext dan P90 MC. Namun apa sebenarnya keistimewaan dari SMG tersebut?
Berikut rincian status dari P90 Ext maupun P90 MC.
1. Status P90 Ext
P90 Ext memiliki kecepatan terbaik dan akurasi termbakan tinggi untuk standar SMG. Bahkan peluru punya kemungkinan besar melaju lurus ke bagian kepala musuh agar tercipta headshot.
2. Status P90 MC
Didukung dengan Silencer atau peredam pelurunya, P90 MC lebih lurus dan tenang dibandingkan saudaranya, yaitu versi Ext. Apabila akun kalian masih berpangkat Diamond 2, maka P90 MC dapat menjadi pilihan terbaik.
Title P90 3 Slot Terbaru
Tibalah pada pembahasan Title P90 terbaru, lurus no recoil, dan bisa digunakan untuk diamond 2 sama halnya dengan Title Kriss ini. Tentu semua rekomendasi dibuat 3 slot agar peluang P90 headshot mungkin bisa 100%.
Berikut daftar Title P90 terbaru dan tersakit yang wajib digunakan agar panen headshot.
Title Slot P90 Lurus no recoil
- Slot 1: Move Agility Level 2
- Slot 2: Weapon Reaction Level 4
- Slot 3: Range Damage Level 2
Title Slot P90 cahwiguna
- Slot 1: Move Agility Level 2
- Slot 2: Enhance RPM Level 1
- Slot 3: Weapon Reaction Level 4
Title Slot P90 MC Tersakit
- Slot 1: Nimble Sneaker Fire Speed Level 4
- Slot 2: Move Agility Level 2
- Slot 3: Weapon Reaction Level 1
Tips Auto Headshot Title P90 3 Slot
Apakah mungkin setelah menggunakan title di atas, maka char bisa langsung auto headshot? Sayangnya belum bisa karena kemampuan dari pemain juga turut mempengaruhi penggunaan P90.
Namun kalian tidak perlu khawatir karena ada beberapa tips penggunaan P90 agar persentase keberhasilan headshot jadi lebih tinggi, seperti berikut.
- Banyak bermain serta tambahlah jam terbang
- Latihlah penguasaan recoil menggunakan mouse
- Pertimbangkan jarak saat menggunakan P90
- Asah kepekaan telinga guna mendengar step lawan
- Asah reflek atau hindaran agar terhindar dari spam bom
- Pandailah mengatur Crosshair maupun Laser Sight P90 di area leher lawan
Apabila semua tips di atas dilakukan secara terus menerus, maka bukan tidak mungkin jika P90 bisa headshot secara mudah apapun title yang digunakan.
Kesimpulan
Itulah tadi pembahasan mengenai Title P90 3 Slot yang tentunya sakit dan cukup membuat musuh ngeri sendiri. Namun sebaik apapun title, keberhasilan title tetap berada di tangan kemampuan pilotnya.
Jadi latihlah diri kalian sebaik mungkin serta gunakan tips menggunakan P90 di atas. Sekian pembahasan tentang title Point Blank dari UlinGame. Silahkan simak pembahasan slot title senjata lainnya agar akun jadi lebih GG.